United Alihkan Radar Pada Matteo Darmian

United Alihkan Radar Pada Matteo Darmian
Matteo Darmian kini dilirik Man Utd. (c) TorinoFC
Bola.net - Manchester United terus berbenah di sektor belakang dan kali ini radar mereka dilaporkan berbelok pada Matteo Darmian milik Torino.

Manajer Setan Merah, Louis Van Gaal dipercaya sudah mengidentifikasi kelemahan di lini belakangnya dan menyusun daftar belanja pemain belakang untuk diburu di Januari - termasuk bek Barcelona, Dani Alves yang dikaitkan dengan United belakangan ini.

Namun sebagai langkah antisipasi, Van Gaal juga menyertakan nama Darmian dan siap merestui tawaran 15 juta poundsterling untuk lulusan akademi AC Milan itu.

Pria asal Belanda itu diyakini terpesona dengan tampilan serbabisa bek 24 tahun itu bersama Il Toro dan juga timnas Italia. Van Gaal merasa Darmian bisa jadi amunisi bagus untuk formasi 3-5-2 yang diusungnya, atau formasi lain yang kerap dicoba musim ini, ketimbang pemain yang sudah ada di Old Trafford saat ini. [initial]

 (sw/row)