
Bola.net - Sebuah keyakinan diungkapkan oleh Unai Emery. Pelatih Arsenal itu menyebut bahwa winger barunya, Nicolas Pepe akan menjadi sosok yang krusial bagi timnya.
Di bursa transfer musim panas kemarin, Arsenal melakukan sebuah transfer besar. Mereka membayar sekitar 70 juta pounds untuk mendatangkan salah satu winger terbaik di Ligue 1 musim lalu, Nicolas Pepe.
Namun hingga pekan ketujuh EPL musim ini, Pepe belum menunjukkan performa yang meyakinkan. Ia kerap kesulitan memanfaatkan peluang dan ia baru mencetak satu gol saja melalui titik putih.
Advertisement
Emery percaya bahwa sang winger hanya butuh waktu lebih untuk beradaptasi di skuat yang ia miliki. "Dia [Pepe] masih butuh waktu untuk bermain lebih banyak," beber Emery kepada Sportsmole.
Baca komentar lengkap Emery di bawah ini.
Masih Beradaptasi
Emery memaklumi jika Pepe belum berkontribusi banyak untuk timnya, karena ia menyebut sang winger masih berada dalam proses adaptasi dengan klub barunya itu.
"Ia masih perlu menemukan kepercayaan diri dalam permainannya. Ia juga harus lebih mengenal pemain lain dan juga cara bermain kami."
"Saya rasa ini situasi yang disebut dengan adaptasi. Proses adaptasi seorang pemain berbeda satu dengan yang lain, namun mereka semua butuh waktu ketika pertama kali datang ke klub ini, entah pemain muda atau pemain penting seperti Pepe."
Bakal Sukses
Emery juga meyakini bahwa hanya masalah waktu sebelum winger Timnas Pantai Gading itu menjelma menjadi salah satu pemain krusial yang dimiliki Arsenal.
"Saya yakin bahwa Pepe adalah pemain yang luar biasa. Saya yakin ia akan memiliki karir yang hebat di sini, namun sekarang ia hanya membutuhkan waktu."
"Banyak pemain ketika datang ke klub ini mengalami kesulitan di bulan pertama atau musim pertama mereka. Namun saya akan terus membantunya di tim ini." ia menambahkan.
Dapat Istirahat
Setelah lima kali menjadi starter di skuat Arsenal, Pepe kemungkinan besar akan diistirahatkan pada dini hari nanti.
Ia kemungkinan akan berada di bangku cadangan saat Arsenal menghadapi Standard Liege di pertandingan kedua fase grup Liga Europa.
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Oktober 2019 21:20
-
Liga Eropa UEFA 2 Oktober 2019 20:49
Arsenal Disarankan Pakai Pemain Muda Saat Jumpa Standard Liege
-
Liga Inggris 2 Oktober 2019 20:20
-
Bolatainment 2 Oktober 2019 19:50
Arsene Wenger dan kecintaannya pada The Beatles dan Bob Marley
-
Liga Eropa UEFA 2 Oktober 2019 17:03
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...