Ucapan Terima Kasih Courtois Untuk Fans Chelsea

Ucapan Terima Kasih Courtois Untuk Fans Chelsea
Thibaut Courtois (c) AFP

Bola.net - - Kiper , Thibaut Courtois, mengucapkan rasa terima kasihnya kepada semua fans The Blues yang selama ini setia mendukung mereka saat bertanding, utamanya di laga-laga tandang.

Chelsea tampil perkasa di musim ini walau sempat agak limbung di awal. Pasukan Antonio Conte tersebut kini bahkan menjadi pemuncak klasemen sementara liga dengan torehan 28 poin.

Keberhasilan itu didapat setelah Chelsea sukses meraih enam kemenangan beruntun di liga. Hebatnya mereka sama sekali tak kebobolan di semua laga tersebut.

Prestasi apik itu tak membuat Courtois lupa pada dukungan yang diberikan oleh para fans, khususnya saat main di kandang lawan. Kiper asal Belgia itu pun mengucapkan rasa terima kasihnya pada para suporter tersebut.

"Ketika kami membutuhkan mereka, mereka selalu ada di sana untuk kami. Dukungan untuk kami di laga tandang selalu besar. Jadi saya ingin mengucapkan terima kasih kepada mereka yang melakukan perjalanan (demi mendukung tim)," ucapnya pada Chelsea TV.

"Ini jauh, jauh dari London. Jadi selalu senang rasanya mendapatkan dukungan di belakang kami," tandasnya.