
Bola.net - - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford merasa senang timnya meraih kemenangan atas Bournemouth tadi malam. Rashford berharap timnya bisa memanfaatkan momentum apik itu untuk meraih lebih banyak hasil positif di masa depan.
United sendiri berhasil melanjutkan tren kemenangan mereka di ajang Liga Inggris. Melakoni laga tandang ke Vitality Stadium, setan merah berhasil meraih kemenangan 2-1 atas tuan rumah Bournemouth.
Setelah laga ini, United akan ditunggu dua laga berat. Mereka akan menghadapi Juventus di tengah pekan nanti sebelum menghadapi Manchester City setelahnya.
Advertisement
Rashford sendiri berharap kemenangan atas The Cherries ini bisa menjadi inspirasi bagi timnya untuk bermain lebih baik lagi. "Yang terpenting saat ini kami meraih tiga poin," buka Rashford kepada BT Sports.
Simak komentar lengkap jebolan akademi MU tersebut di bawah ini.
Bayar Utang
Rashford mengakui bahwa timnya tidak mengawali musim dengan baik, sehingga mereka tersingkir dari persaingan gelar juara EPL musim ini.
Namun Rashford berharap tren buruk di masa lalu itu bisa terhenti dan berganti dengan tren kemenangan.
"Kami mengawali musim ini dengan performa yang inkonsisten dan saat ini setiap poin akan menjadi pembeda yang besar bagi kami."
Jaga Momentum
Kemenangan atas Bournemouth ini merupakan kemenangan kedua beruntun MU. Minggu lalu mereka berhasil menumbangkan Everton dengan skor tipis 2-1.
Rashford berharap dua kemenangan beruntun ini bisa membuat mereka lebih percaya diri untuk menghadapi dua laga sulit yang tengah menanti mereka.
"Ya, meraih tiga poin selalu menjadi hal yang baik untuk mempersiapkan pertandingan berikutnya. Seperti yang kalian bilang, kami akan menghadapi minggu yang berat dan kami harus mengawali setiap laga dengan baik." tandasnya.
Naik Peringkat
United sendiri saat ini berhasil naik ke peringkat 7 dengan raihan 20 poin. Mereka hanya kalah selisih gol dari Bournemouth yang berada di peringkat 6.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 November 2018 23:40
-
Liga Inggris 3 November 2018 23:10
-
Liga Inggris 3 November 2018 21:32
Hasil Pertandingan Bournemouth vs Manchester United: Skor 1-2
-
Liga Inggris 3 November 2018 18:30
Data dan Fakta Premier League: Bournemouth vs Manchester United
-
Liga Inggris 3 November 2018 11:00
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...