Tukangi Newcastle, Benitez Digaji Sama Seperti di Madrid

Tukangi Newcastle, Benitez Digaji Sama Seperti di Madrid
Rafael Benitez (c) AFP
- dikabarkan sudah semakin dekat dalam usaha mereka untuk mendapatkan Rafael Benitez sebagai manajer baru mereka.


Menurut laporan yang diturunkan oleh Daily Mail, mantan manajer Real Madrid itu akan mengikat kontrak tiga tahun dengan gaji mencapai 5,1 juta euro per musim. Dan menariknya, jumlah bayaran sang juru taktik sama dengan yang ia terima ketika masih menjadi manajer utama di Los Blancos.


Meski demikian, Benitez terhitung menerima gaji yang cukup kecil di Madrid. Sebelumnya, klub 10 kali juara Liga Champions itu sempat berani membayar Carlo Ancelotti hingga 8 juta euro per musim dan Jose Mourinho 7,3 juta euro per musim.


Laporan yang sama juga mengatakan bahwa Newcastle ingin segera memperkenalkan Benitez sebagai manajer resmi mereka dalam waktu dekat, dan langsung memberinya kesempatan debut di laga melawan Leicester City - sang pemuncak klasemen.


Namun hingga kini, The Magpies masih belum membuat pengumuman resmi terkait pemecatan Steve McClaren. [initial]



 (as/rer)