Tugas Klopp di Liverpool Tidak Seberat di Dortmund

Tugas Klopp di Liverpool Tidak Seberat di Dortmund
Jurgen Klopp (c) AFP
Bola.net - Dietmar Hamann mengatakan bahwa tugas Jurgen Klopp di Liverpool tidak seberat seperti saat menangani Borussia Dortmund dahulu.

Klopp menangani Dortmund yang saat itu berada di peringkat 13 pada tahun 2008. Ia berhasil memenangkan titel Bundesliga bersama Dortmund di tahun ketiganya bekerja di Signal Iduna Park.

"Ketika pergi ke Dortmund, dia bergabung dengan tim yang di ambang kebangkrutan dan terdegradasi dan dia mengubahnya menjadi pemenang gelar, finalis piala ke pemenang piala, dan finalis Liga Champions," kata Hamann di situs resmi klub.

"Saya pikir tugasnya (di Liverpool) tidak sebesar seperti di Dortmund tapi saya pikir dia bakal sangat cocok karena para pendukung di kota-kota Dortmund dan Liverpool cukup mirip."

Liverpool sendiri saat ini tengah menghuni posisi 10 di klasemen sementara Premier League. Tugas pertama Klopp sebagai manajer Liverpool adalah memimpin timnya bertamu ke White Hart Lane untuk menantang Tottenham.[initial]

 (lfc/ada)