Trofi Premier League Bikin Juan Mata Penasaran

Trofi Premier League Bikin Juan Mata Penasaran
Juan Mata (c) AFP

Bola.net - - Juan Mata bisa dibilang merupakan salah satu pemain dengan koleksi trofi yang cukup impresif di sepanjang perjalanan karirnya.

Namun menariknya, gelandang Manchester United itu belum sekalipun mengantongi medali juara Premier League.

Bintang Setan Merah itu sudah pernah menjadi juara Liga Champions bersama Chelsea, Liga Europa bersama Chelsea, dan juga Piala Dunia serta Piala Eropa bersama Spanyol.

Namun meski sudah bermain di Inggris sejak 2011, ia tak pernah merasakan nikmatnya menjadi juara liga.

"Saya akan senang jika bisa memenangkan Premier League. Saya sudah di sini selama tujuh tahun dan tak pernah memenangkannya. Namun saya tak bisa mengeluh. Saya sudah beberapa kali main di final, memenangkan trofi, dan saya amat bahagia," tutur Mata di ESPN.

Juan MataJuan Mata

"Jika harus memilih satu, ya, Premier League adalah trofi yang belum pernah saya menangkan."

"Sejak saya datang ke Inggris, kami memenangkan Piala FA, Piala Liga, Community Shield, jadi yang kurang adalah Premier League."

"Semoga kami bisa melakukannya tahun ini. Itu akan luar biasa untuk klub dan juga saya secara pribadi dan kami akan melakukan yang terbaik."