Trippier Alot, Manchester United Beralih ke Anak Didik Steven Gerrard Ini?

Trippier Alot, Manchester United Beralih ke Anak Didik Steven Gerrard Ini?
Steven Gerrard mengangkat trofi juara Liga Skotlandia bersama skuat Glasgow Rangers di Ibrox Stadium, Sabtu, 15 Mei 2021. (c) PA via AP Photo

Bola.net - Manchester United punya target transfer baru untuk memperkuat sektor kanan pertahanan mereka. Setan Merah dilaporkan kini menyasar bek milik Rangers, James Tavernier.

Manchester United diketahui tengah mencari bek kanan baru. Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan ingin mencari pesaing untuk Aaron Wan-Bissaka di sisi kanan pertahanan MU.

Sejauh ini nama Kieran Trippier yang dijagokan akan mengisi posisi tersebut. Namun transfer sang bek sulit direalisasikan karena harganya yang mahal.

90min mengklaim bahwa Manchester United kini mengarahkan radar mereka ke Skotlandia. Mereka kini tertarik untuk mendatangkan James Tavernier dari Rangers.

Mengapa MU tertarik untuk mendapatkan jasa Tavernier? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Penampilan Ciamik

Menurut laporan tersebut, Manchester United sangat terkesan dengan penampilan Tavernier bersama Rangers musim lalu.

Sang bek sangat produktif sebagai bek kanan. Ia tercatat mengemas 19 gol dan 16 assist sehingga Rangers bisa menjuarai Liga Skotlandia di musim lalu.

Melihat performa ciamik bek 29 itu, Manchester United jadi tertarik untuk mendapatkan jasanya di musim panas nanti.

2 dari 3 halaman

Punya Pengalaman

Alasan lain mengapa MU tertarik merekrut Tavernier karena sang bek punya pengalaman bermain di EPL.

Sebelum membela Rangers, Tavernier pernah memperkuat sejumlah klub top Inggris. Sebut saja Newcastle, Brighton dan Norwich City.

Itulah mengapa Tavernier dinilai tidak akan kesulitan untuk beradaptasi dengan iklim EPL.

3 dari 3 halaman

Harga Terjangkau

Tavernier tercatat masih terikat kontrak di Rangers hingga tahun 2024.

Namun sang bek kabarnya bisa diamankan di kisaran angka 15 juta pounds saja.

(90min)