
Bola.net - Kiper Burnley, Nick Pope enggan meremehkan trio lini serang Liverpool. Ia menilai tren negatif yang menimpa ketiga penyerang The Reds itu malah membuat mereka akan semakin berbahaya.
Trio lini serang Liverpool yang terdiri dari Roberto Firmino, Sadio Mane dan Mohamed Salah dikenal sebagai trisula yang mematikan. Mereka sudah menghasilkan banyak sekali gol bagi Liverpool dalam tiga musim terakhir.
Namun satu bulan terakhir, ketiga penyerang ini cenderung loyo. Mereka kesulitan mencetak gol sehingga Liverpool terdepak dari puncak klasemen.
Advertisement
Namun Pope enggan meremehkan ketiga penyerang tersebut. "Saya rasa akan sangat berbahaya jika kami menganggap enteng Liverpool," buka Pope yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.
Harus Waspada
Pope menyebut bahwa trio Firmansah tentu tidak ingin keran gol mereka terus macet. Jadi ia percaya mereka akan berjuang keras untuk mencetak gol ke gawangnya.
"Ya, mereka memang tengah kesulitan belakangan ini. Mereka hanya mencetak satu gol di empat laga, ketika banyak orang mengira mereka akan mencetak banyak gol."
"Namun saya rasa situasi ini tidak akan berlanjut lebih lama lagi, sehingga kami harus mewaspadai hal itu."
Tampil Pede
Lebih lanjut, Pope juga menegaskan bahwa Burnley tidak boleh gentar saat berhadapan dengan Liverpool. Ia menyebut timnya harus menghormati sang tuan rumah namun mereka juga harus percaya bahwa mereka bisa mengalahkan The Reds.
"Kami memang tidak boleh meremehkan mereka [Liverpool], namun kami juga harus percaya diri. Kami harus punya pikiran bahwa kami bisa mendapatkan poin di sana."
"Kami harus bermain tanpa rasa takut, kami harus bertahan dengan baik dan juga menyerang dengan lancar agar kami bisa mencuri poin di laga ini." ujarnya.
Laga Krusial
Liverpool saat ini menempati peringkat empat klasemen sementara EPL.
Mereka butuh tambahan poin agar bisa memangkas jarak dengan rival-rival mereka.
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 20 Januari 2021 20:40
Nego Kontrak Jamal Musiala Macet, MU dan Liverpool Siaga Satu
-
Liga Inggris 20 Januari 2021 18:50
-
Liga Inggris 20 Januari 2021 18:20
Bukan ke Liverpool, Rodrigo de Paul Bakal Gabung Inter Milan
-
Liga Inggris 20 Januari 2021 16:01
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 05:26
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 05:13
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...