Tribute Luis Suarez Untuk Steven Gerrard

Tribute Luis Suarez Untuk Steven Gerrard
Luis Suarez (c) AFP

Bola.net - - Bomber asal Uruguay, Luis Suarez, melontarkan tribut khusus untuk Steven Gerrard yang baru saja memutuskan untuk gantung sepatu.

Sebelumnya, gelandang berusia 36 tahun tersebut memang sudah memutuskan untuk pensiun sebagai pemain. Keputusan tersebut diambilnya pada hari Kamis , tak lama setelah ia memutuskan untuk tak memperpanjang kontraknya bersama LA Galaxy.

Berbagai penghormatan meluncur untuk legenda tersebut. Sejumlah mantan bintang sepakbola dunia macam Lothar Matthaus, Alessandr Del Piero, Thierry Henry dan David Beckham memberikan tibute kepadanya. Begitu juga dengan para pemain yang masih aktif layaknya John Terry, Kaka, Sergio Ramos, hingga Iker Casillas.

Suarez pun juga tak lupa ikut memberikan tribute pada Gerrard. Maklum saja, Stevie G merupakan mantan rekan satu timnya di Liverpool dahulu.

"Untuk Kapten. Untuk rekan satu tim. Untuk seorang teman."

"Saya pindah ke Liverpool, sebuah klub bersejarah, dari klub bersejarah lainnya. Dan di antara rekan setim saya, Steven Gerrard. Seorang model di klub, di Premier League dan di luar kompetisi itu juga. Ia menyusutkan lapangan pada lini pertahanan, seorang shooter yang hebat dan pencetak gol yang hebat dan pengumpan yang sangat terampil. Seorang pemain yang memang unik."

"Selang beberapa pekan Steven menunjukkan dirinya sebagai pemimpin sejati. Ia adalah pemenang alami dan pemain yang ambisius di lapangan dan rekan setim yang baik dan konsisten di luar lapangan. Ia selalu memberikan dukungan yang besar dan mengajari saya banyak hal berharga sembari membantu mengeluarkan kemampuan terbaik saya."

"Terima kasih banyak Steven. Karena berada di sisiku selama masa-masa sulit dalam karir saya. Karena mendukung saya tanpa peduli apa pun dan memberi saya saran berkali-kali. Hubungan kami melampaui lapangan sepak bola. Kau selalu bersama dengan saya bahkan ketika beberapa orang lainnya tidak melakukan hal yang sama. Begitu banyak pembicaraan, Berulang kali Kau membantu saya meninjau kembali situasi, dan selalu mengajari saya ... seperti kakak mengajar sang adik."

"Kami mengalami begitu banyak hal bersama-sama dan berjuang agar hal-hal besar datang untuk klub kami. Ini akan dicantumkan selamanya dalam ingatan saya."

"Temanku. YNWA."

Suarez dibeli Liverpool dari Ajax pada tahun 2011. Pada musim panas 2014 ia angkat kaki dari Anfield dan terbang menuju .

(twt/dim)