Tribut Wilshere Untuk Steven Gerrard

Tribut Wilshere Untuk Steven Gerrard
Gerrard dan Wilshere. (c) espn
Bola.net - Gelandang muda Arsenal, Jack Wilshere, memberikan ucapan selamat kepada Steven Gerrard yang baru saja mencatatkan penampilan ke 700nya bersama Liverpool.

Gerrard resmi tampil sebanyak 700 kali bagi Liverpool kala bersua dengan Bolton Wanderers di laga ulang putaran empat Piala FA, Kamis (05/02) kemarin. Laga itu sendiri berakhir manis bagi skipper 34 tahun itu karena The Reds menang 1-2.

Wilshere pun turut senang atas prestasi yang diraih oleh rekan satu timnya di Timnas Inggris tersebut. Pemain 23 tahun itu pun kemudian memberikan tribut khusus pada pemain idolanya tersebut melalui akun Instagram.



"#TBT untuk Piala Dunia kemarin dan selamat pada idola saya @stevengerrard atas pencapaian 700 laganya bagi Liverpool! Luar biasa! #Legend #StillGoingstrong." [initial]

 (insta/dim)