Bony ke Manchester City Bukan Isapan Jempol

Bony ke Manchester City Bukan Isapan Jempol
Bony pastikan ada negosiasi dengan Man City (c) AFP
Bola.net - Wilfried Bony memang segera meninggalkan Inggris untuk bergabung dengan pemusatan latihan Pantai Gading jelang Piala Afrika 2015. Tetapi kabar transfer yang mengaitkan dirinya dengan Manchester City bukanlah isapan jempol.

Sky Sports sempat mendekati Francis Kacou, agen striker Swansea City tersebut. Dan ia pun memastikan ada pendekatan dari penghuni Etihad Stadium itu.

"Ya, memang nampaknya seperti itu. Pembicaraan sedang berlangsung, kami harap sesegera mungkin sesuatu akan terjadi."

Bahkan Bony sendiri memperkuat pernyataan sang agen. Terungkap pula bahwa Liga Champions menjadi daya tarik bagi dirinya.

"Perbincangan masih berlangsung dan saya akan bergabung dengan timnas Pantai Gading, jadi saya fokus pada timnas. Tak ada yang bisa saya sampaikan sementara ini, tapi negosiasi sedang terjadi.

"Mengapa tidak bergabung dengan Man City? Setiap pemain ingin bertanding di Liga Champions, itu harapan dari setiap pesepakbola. Jadi kalau ada peluang mengapa tidak."

Diyakini pula masalah nilai transfer masih menjadi penghalang. Swansea dilaporkan meminta 30 juta poundsterling pada City. [initial]

  (sky/dct)