Toure Pede City Masih Belum Terlempar dari Bursa Juara

Toure Pede City Masih Belum Terlempar dari Bursa Juara
Yaya Toure (c) AFP
- Yaya Toure menegaskan bahwa Manchester City masih punya peluang menjadi juara Premier League, meski kalah 1-2 dari di Emirates semalam.


Toure mampu mencetak satu-satunya gol balasan The Citizens di laga tersebut, usai sebelumnya mereka sempat tertinggal 0-2 lewat aksi Theo Walcott dan Olivier Giroud. Namun demikian, pemain Pantai Gading yakin timnya bisa terus memberikan tekanan pada Arsenal dan Leicester City di klasemen dan merebut titel juara di akhir kompetisi.


"Perjalanan menuju tangga juara belum usai," jelas Toure menurut laporan Goal International.


Usai kalah dari The Gunners, tim asuhan Arsene Wenger kini tertinggal empat angka dari Arsenal dan enam di belakang klub kejutan, Leicester City, di tabel persaingan sementara.


Di laga Boxing Day nanti, City akan dijadwalkan menghadapi Sunderland d kandang sendiri di Etihad. [initial]


 (gl/rer)