Toure Ingin City Merespon di Derby Manchester

Toure Ingin City Merespon di Derby Manchester
Yaya Toure (c) AFP

Bola.net - - Yaya Toure percaya bahwa satu-satunya cara bagi Manchester City untuk melupakan kegagalan di Piala FA di tangan Arsenal adalah dengan meraih kemenangan atas Manchester United tengah pekan ini.

Josep Guardiola harus rela menutup musim perdananya tanpa trofi, untuk kali pertama dalam karirnya sebagai manajer, ketika Alexis Sanchez menentukan kemenangan Gunners atas City pekan lalu.

Dan mereka akan terus melanjutkan perjuangan finish di empat besar pekan ini.

Kemenangan United 2-0 atas Burnley pekan lalu membuat tim hanya terpisah satu angka dari City di posisi empat. Toure pun tahu bahwa klubnya harus memberikan respon positif demi ambisi bermain di Liga Champions musim depan.

Manchester CityManchester City

"Saya kecewa sekarang, namun kami punya beberapa hari untuk memulihkan diri," tutur Toure menurut Goal International.

"Jika kami menang, kami akan melupakan kekalahan itu, namun jika kami kalah semuanya akan kian sulit."

"City telah berhasil lolos ke Liga Champions di tujuh musim terakhir. Dan jelas, laga di tengah pekan nanti akan amat penting."