Toure: City Wajib Kalahkan Everton atau Lupakan Ambisi Juara

Toure: City Wajib Kalahkan Everton atau Lupakan Ambisi Juara
Yaya Toure. (c) AFP

Bola.net - - Yaya Toure mengatakan Manchester City bisa melupakan ambisi mereka menjadi juara liga, jika mereka gagal mengalahkan akhir pekan ini.

Tim asuhan Josep Guardiola sempat menelan kekalahan di tangan Chelsea, Liverpool, dan Leicester di Desember, hingga kini mereka tertinggal tujuh angka dari The Blues.

Namun Toure percaya timnya masih bisa berbuat banyak di liga musim ini, asalkan mereka tidak kembali membuat kesalahan.

"Kami tidak bisa membiarkan jarak poin semakin lebar antara kami dan juga pemimpin klasemen, jadi kami harus pergi ke Everton dan menang jika masih ingin terus meramaikan bursa juara," tutur Toure menurut Daily Star.

"Saya mengharap pertarungan keras selama 90 menit. Kami tahu betapa sulitnya bermain di sana, namun saya kira itu akan menjadi pertandingan yang hebat. Mereka amat kuat ketika bermain di kandang sendiri dan tengah dalam momen yang bagus, jadi kami juga harus tampil maksimal."

"Tiga angka - itulah yang ingin kami raih akhir pekan ini. Kami hanya harus melupakan kami tengah tertinggal dari Chelsea. Kami tahu betapa sulitnya itu. Kami hanya harus terus menang, terus menekan mereka dan berharap tim di atas kami kehilangan poin."