
Bola.net - - Legenda AS Roma, Fransesco Totti, mengakui dirinya tidak terlalu terkejut dengan penampilan impresif Mohamed Salah di Liverpool saat ini.
Penilaian Totti tersebut berdasarkan pengalamannya saat masih satu tim dengan Salah di AS Roma. Menurutnya, Salah selalu memberikan segalanya saat latihan dan bertanding.
"Level permainan yang dia tunjukkan sekarang, dia salah satu pemain terbaik dunia. Dan saya pikir dia masih bisa lebih baik lagi," ujar Totti dikutip dari tribalfootball.
"Saya kenal dia dengan baik, dia kawan yang baik dan dia selalu ingin berkembang. Untuk terus menjadi lebih baik sebagai pemain," imbuhnya.
Bahkan, Totti pun meyakini Klopp mampu membawa Liverpool menjadi juara Liga Champions dengan bantuan Salah.
"Dia melakukan semuanya dengan benar. Dia berlatih keras, dia bekerja keras, dia mendengarkan instruksi pelatih. Karena itulah dia bermain sebaik sekarang. Bahkan saya kira masih ada banyak potensi yang dapat dikeluarkannya."
"Dia adalah pemain yang mampu membuat perbedaan di laga-laga besar. Liverpool akan sulit dikalahkan di Liga Champions," tutup Totti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 21 Februari 2018 18:09
-
Liga Champions 20 Februari 2018 16:59
-
Liga Champions 20 Februari 2018 16:58
-
Liga Italia 20 Februari 2018 15:23
-
Liga Inggris 20 Februari 2018 12:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...