Tottenham Sepakat Datangkan Bek Masa Depan Inggris

Tottenham Sepakat Datangkan Bek Masa Depan Inggris
Eric Dier kembali ke Inggris? (c) AFP
Bola.net - Manajer anyar Tottenham, Mauricio Pochettino menambah kedalaman di lini belakang dengan menyepakati transfer bek masa depan Inggris.

Pemain yang dimaksud adalah Eric Dier (20), lahir di Inggris namun di usia 10 tahun ia pindah ke Portugal dan bergabung dengan akademi sepak bola Sporting Lisbon. Mendapatkan debut di tim utama Sporting dua tahun lalu, musim 2013-14 Dier bermain sebanyak 13 pertandingan liga.

Menurut fourfourtwo.com , Dier tinggal melakukan uji medis saja bersama Tottenham, meski detail kesepakatan maupun nilai transfernya belum diungkap.

Sudah tujuh kali bermain untuk Inggris U-21, Dier akan memanaskan persaingan lini belakang Tottenham yang sudah diisi oleh Michael Dawson, Younes Kaboul dan Jan Vertonghen. [initial]

 (fft/dct)