Tottenham Paling Identik Dengan Drama

Tottenham Paling Identik Dengan Drama
Christian Eriksen (c) AFP
Bola.net - Kisah dramatis begitu identik dengan sepak terjang Tottenham Hotspur di Premier League musim ini. Mencetak gol di penghujung laga seolah jadi santapan wajib bagi mereka.

Ketika menang 2-1 menjamu Sunderland pada matchday 22, Sabtu (17/1), Tottenham lagi-lagi harus menunggu hingga menit-menit akhir untuk memastikan angka. Jan Vertonghen membawa Tottenham unggul di menit 3, tapi Sebastian Larsson bisa menyamakan kedudukan pada menit 31. Kemenangan Tottenham ditentukan oleh Christian Eriksen pada menit 88.


Di Premier League 2014/15 sejauh ini, Tottenham sudah mengumpulkan 10 poin berkat gol-gol yang mereka cetak di menit 88 ke atas. Untuk urusan tersebut, Tottenham yang terdepan.

Sepuluh poin Tottenham itu lebih banyak setidaknya empat poin dibandingkan tim-tim lain. Dengan kata lain, jangan pernah lengah setiap kali menghadapi Tottenham sebelum wasit meniup peluit panjang. The Black Cats sudah membuktikannya. (opta/gia)