
Bola.net - - adalah saingan terberat Manchester City di Premier League musim ini.
Hal ini menurut mantan gelandang Chelsea, Craig Burley, yang percaya bahwa musim ini akan jadi saksi pertarungan antara City dan Spurs di klasemen liga domestik.
Tottenham tengah mengumpulkan angka sama dengan Manchester United di klasemen, terpisah lima poin dari kubu Josep Guardiola di puncak.
Tim London Utara akan menghadapi United akhir pekan ini dalam laga vital di Old Trafford dan Burley mengatakan bahwa tim asuhan Mauricio Pochettino jauh lebih hebat dari Setan Merah.
Dan ditanya apakah Tottenham akan jadi pesaing berat City musim ini, ia mengatakan di ESPN: "Saya kira memang begitu. Musim ini mungkin akan berat untuk Tottenham, namun saat ini mereka adalah pesaing terberat Manchester City."
Mauricio Pochettino
"Manajer mereka punya rencana, tim tahu apa yang harus dilakukan. Mereka bermain dengan tiga bek, dan itu masih bisa berubah. Ada Eriksen yang bermain bagus. Dele Alli yang cukup bagus, dan striker terbaik di Eropa, Harry Kane."
"Terlepas dari kejutan apapun yang mungkin terjadi, mereka, menurut saya, akan aktif meramaikan bursa juara."
Spurs dan United akan punya kans memangkas keunggulan City di puncak, sebelum tim asuhan Guardiola menghadapi West Brom.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 19:03
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 16:10
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 15:50
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 15:30
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 15:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...