Tottenham Coba Serobot Liverpool dan Juventus Dalam Perburuan Vlahovic

Tottenham Coba Serobot Liverpool dan Juventus Dalam Perburuan Vlahovic
Selebrasi Dusan Vlahovic setelah menjebol gawang Lazio di lanjutan Serie A. (c) AP Photo

Bola.net - Klub Premier League Tottenham dikabarkan mencoba mengalahkan Liverpool dan Juventus dalam perburuan striker Fiorentina, Dusan Vlahovic.

Tottenham berusaha berbenah pada musim panas ini. Mereka sedang membangun skuat yang sesuai dengan visi pelatih barunya, Nuno Espirito Santo.

Dua nama baru sudah merapat ke Tottenham pada musim panas ini. Ada nama kiper Pierlugi Gollini dari Atalanta.

Lalu ada nama winger muda Bryan Gil. Ia dibeli dari klub La Liga, Sevilla.

1 dari 2 halaman

Tottenham Kejar Vlahovic

Sekarang ini Tottenham memiliki lini serang yang mumpuni. Mereka memiliki bomber sekelas Harry Kane.

Mereka juga memiliki penyerang serba bisa asal Korsel, Song Heung-Min. Kemudian ada nama Lucas Moura.

Namun Spurs tak puas. Mereka kini berusaha untuk memperkuat lini serangnya. Untuk itu mereka kini mengincar Dusan Vlahovic.

Kabar itu dilansir oleh The Telegraph. Laporan itu menyebut Spurs juga telah menyiapkan penawaran sebear 40 juta pounds.

Jumlah itu mendekati yang diminta oleh Fiorentina. Kabarnya La Viola mematok harga 50 juta pounds bagi pemain berusia 21 tauhun tersebut.

Laporan itu juga menyebut ada kans Fiorentina mungkin saja bersedia menurunkan harga bagi Vlahovic. Sebab kontraknya tersisa dua tahun lagi.

2 dari 2 halaman

Tottenham Saingi Liverpool dan Juventus

Kabar bergabungnya Tottenham ini tentu tidak menyenangkan bagi Liverpool dan Juventus. Sebab mereka berdua juga disebut mengincar Dusan Vlahovic.

Liverpool sekarang ini memang sedang mencari pelapis bagi trio lini serangnya. Sementara Juventus mencari penyerang keempat.

Sementara itu Tottenham sendiri sudah menyiapkan alternatif jika memang gagal bersaing dengan Liverpool atau Juventus dalam usahanya merekrut Dusan Vlahovic. Mereka akan berusaha memboyong Simy dari Crotone.

(Telegraph)