Torres: Sulit Adaptasi Dengan Mourinho

Torres: Sulit Adaptasi Dengan Mourinho
Torres akui sulit beradaptasi dengan Mourinho. (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho memulai 'rezim' keduanya di Chelsea musim ini dan tak lama kemudian langsung membuat tim mengalami start yang cukup buruk. Namun perlahan, The Blues bisa menggalang kekuatan melalui beberapa pemain mudanya.

Fernando Torres, salah seorang striker senior Chelsea, juga akhirnya bisa tampil on fire setelah menjalani beberapa pertandingan. Namun ia pun mengakui sempat mengalami kesulitan menyesuaikan diri dengan Mourinho.

"Skuat ini masih muda - kami memiliki manajer baru, gaya main baru, dan beberapa pemain baru. Tidak mudah untuk bisa segera menyesuaikan diri," ujar Torres sebagaimana dilaporkan oleh Daily Star.

"Namun kami saat ini sedang berkembang. Tim ingin meningkatkan permainan. Kami membangun kekuatan dan ingin belajar sebagai satu kesatuan tim," pungkasnya.

Torres mencetak dua gol saat Chelsea mengalahkan Schalke di Liga Champions, tengah pekan lalu. Ia siap untuk mengulangi performa serupa di Premier League akhir pekan nanti saat The Blues hadapi Manchester City. [initial]

 (dai/rer)