Torres Jadi Tumbal Kemenangan Chelsea

Torres Jadi Tumbal Kemenangan Chelsea
Torres saat masuk menggantikan Eto'o. (c) AFP
Bola.net - Kemenangan atas Manchester United memakan korban di kubu Chelsea setelah Fernando Torres mengalami cedera.

Masuk menggantikan Samuel Eto'o pada menit ke-78, Torres justru mengakhiri laga dengan cedera pada lututnya. Menurut pelatih Chelsea, Jose Mourinho, Torres akan menepi beberapa pekan untuk pemulihan.

Torres sejauh ini telah mencetak delapan gol bagi Chelsea dari 23 pertandingan.

Pada laga selanjutnya, Chelsea akan menghadapi Stoke City di ajang Piala FA.[initial]

 (sm/dzi)