Torres: Gerrard Beri Saya Pengalaman Terbaik

Torres: Gerrard Beri Saya Pengalaman Terbaik
Kebersamaan Torres dan Gerrard di Liverpool. © AFP
Bola.net - Penyerang Chelsea, Fernando Torres mengungkapkan bahwa bermain bersama Steven Gerrard di Liverpool adalah pengalaman terbaik dalam kariernya.

Torres dan Gerrard sempat menjadi duet yang berbahaya bagi Liverpool, setelah striker timnas Spanyol tersebut tiba di Anfield pada musim panas 2007. Sejak saat itu, Torres kian menunjukkan tajinya sebagai salah satu penyerang berbahaya.

Namun perubahan terjadi, ketika pada tahun 2011 Torres memutuskan untuk bergabung dengan salah satu rival The Reds di Premier League, Chelsea dengan biaya transfer yang memecahkan rekor.

Dan mengetahui bahwa Gerrard baru saja mencatat penampilan ke-600 bersama Liverpool, Torres menilai itu adalah suatu pencapaian yang luar biasa. Ia pun mengaku bangga pernah bermain dengan gelandang seperti Gerrard.

"Saya pikir itu adalah pencapaian luar biasa bagi Gerrard dan itu sangat layak. Saya menikmati masa bermain bersamanya selama 3,5 musim. Mungkin itu adalah masa terbaik yang saya miliki di lapangan. Saya berterima kasih, karena ia telah menunjukkan saya banyak hal," kenang Torres.

Torres menambahkan, bahwa dirinya turut bahagia dengan pencapaian skipper Liverpool tersebut. Selain itu, ia yakin Gerrard masih akan tampil bagi Liverpool dalam beberapa tahun ke depan.

Akhir pekan ini kedua pemain akan bertemu di lapangan sebagai lawan, ketika Chelsea menjamu Liverpool di Stamford Bridge pada matchday 11 Premier League. (nes/atg)