Tolak Liverpool, Gerrard Tak Pendam Sesal

Tolak Liverpool, Gerrard Tak Pendam Sesal
Steven Gerrard (c) ist
Bola.net - Steven Gerrard berkeras bahwa ia tidak pernah menyesal telah menolak tawaran perpanjangan kontrak dari Liverpool dan memutuskan pergi dari Anfield.

Pemain Inggris sempat mendapat tawaran perpanjangan kontrak selama satu tahun, sebelum akhirnya mengumumkan kepergiannya di bulan Januari. Ia mengatakan bahwa ia tidak ingin hanya sekedar menjadi bagian dari skuat tim.

"Ini merupakan waktu yang tepat untuk lepas dari rutinitas dan mengambil satu nafas dalam-dalam. Saya bisa menikmati sisa karir saya tanpa tekanan yang tinggi. Saya sudah berusia 35 tahun sekarang dan saya beruntung ada di posisi di mana saya bisa memberi keluarga saya pengalaman yang baru," tutur Gerrard pada Liverpool Echo.

"Saya takkan merasa senang di Liverpool jika saya hanya menjadi bagian dari skuat atau tidak bermain penuh. Saya masih merasa lapar seperti sebelumnya. Saya ingin bermain dari awal dan menang," pungkasnya. [initial]

 (ech/rer)