Tolak Liverpool, De Boer Buka Kans Latih Tim Inggris

Tolak Liverpool, De Boer Buka Kans Latih Tim Inggris
Frank De Boer (c) AFP

Bola.net - - Frank de Boer ingin menangani tim Premier League, seiring keinginannya untuk memperbaiki karir usai gagal sebagai manajer Inter Milan.

Bos Belanda sempat menolak Liverpool di masa lalu, dan juga dikaitkan dengan tim seperti Tottenham, Newcastle, Swansea, dan Hull City di beberapa tahun terakhir.

De Boer merasa sekarang adalah waktu yang tepat untuk datang ke Inggris dan ia siap untuk menerima tawaran yang masuk, jika memang ada proyek yang menarik.

Frank De BoerFrank De Boer

"Saya akan senang melatih di sini," tutur De Boer menurut Goal International. "Namun proyeknya harus tepat."

"Saya mengatakan pada Liverpool saya merasa terhormat, namun saya baru satu tahun di Ajax, itu terlalu cepat. Saya harus meraih lebih banyak lagi dan saya melakukannya."

De Boer membawa Ajax memenangkan empat trofi Liga Belanda, sebelum akhirnya meninggalkan Amsterdam untuk meninggalkan Inter di 2016.

Namun ia hanya menangani tim Serie A selama tiga bulan, sebelum akhirnya dipecat.