
Bola.net - Finalis Liga Champions musim lalu, Tottenham Hotspur mengumumkan bahwa mereka telah resmi merekrut gelandang Tanguy Ndombele dari Lyon.
Lewat laman resmi mereka, Spurs menyatakan bahwa Ndombele meneken kontrak berdurasi enam tahun alias hingga 2025 mendatang.
Meski tak disebutkan secara resmi, akan tetapi media-media Inggris menyebut bahwa Spurs harus merogoh koceknya sedalam 60 juta euro unyuk memboyong Ndombele.
Advertisement
Nilai tersebut masih bisa meningkat hingga 70 juta euro. Angka ini sekaligus menjadi rekor pembelian termahal Spurs, mengalahkan 36 juta poundsterling ketika mereka mendatangkan Davinson Sanchez dari Ajax Amsterdam.
Ndombele menjadi rekrutan kedua Spurs di bursa transfer musim panas ini setelah beberapa saat sebelumnya mereka mengumumkan perekrutan Jack Clarke dari Leeds United.
Ndombele sekaligus menjadi penanda keseriusan Spurs untuk makin memperkuat skuat mereka usai sempat absen membeli pemain dalam tiga jendela transfer terakhir.
Spurs sukses mengalahkan beberapa klub top Eropa dalam perburuan Ndombele, mulai dari Manchester
Sinar Ndombele
Pada bursa transfer musim panas ini, Ndombele memang menjadi rebutan banyak klub. Pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan ini disebut menjadi 'The Next N'Golo Kante' berkat permainannya yang apik di lini pertahanan Lyon musim lalu.
Ndombele dibeli oleh Lyon pada musim panas 2017 lalu. Eks pemain Amiens SC ini mampu tampil menawan di lini tengah klub Ligue 1 tersebut.
Ia mencatatkan 32 penampilan di Ligue 1 di musim perdananya. Dari total laga yang ia mainkan, NDombele 28 kali tampil sebagai pemain inti. Penampilan impresifnya berlanjut di musim kedua.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 2 Juli 2019 08:22
-
Liga Inggris 1 Juli 2019 15:20
-
Liga Inggris 1 Juli 2019 09:20
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...