Tolak Arsenal, Illarramendi Pilih Liverpool?

Tolak Arsenal, Illarramendi Pilih Liverpool?
Asier Illarramendi (c) AFP
Bola.net - Liverpool mendapat peluang lebih besar ketimbang Arsenal untuk mendapatkan servis Asier Illarramendi pada musim panas mendatang.

Illarramendi sebelumnya cukup sering disebut bakal angkat kaki dari Real Madrid. Pasalnya, ia tak mendapatkan kesempatan bermain secara reguler. Ia masih kalah dengan Isco, Toni Kroos dan Luka Modric, plus Sami Khedira.

Menurut ElConfidential, gelandang 24 tahun itu pun sudah memutuskan bakal angkat kaki dari Madrid di akhir musim ini. Arsenal sendiri disebut sangat berminat untuk mendatangkan Illarramendi. Namun, The Gunners tampaknya tak bakal bisa mendapatkan gelandang buruannya tersebut.

Sebab, mantan pemain Real Sociedad itu enggan bermain bagi The Gunners. Ia disebut lebih memilih untuk bermain bersama Liverpool.

Jika memang Illarramendi jadi pindah ke Liverpool, artinya ia mengikuti jejak seniornya, Xabi Alonso. Xabi pindah ke Liverpool pada tahun 2004 dan di klub tersebut ia dibentuk menjadi salah satu gelandang terbaik di dunia. [initial]

 (ec/dim)