
Bola.net - Saga masa depan Pierre-Emile Hojbjerg nampaknya sudah memasuki babak baru. Sang gelandang dikabarkan akan segera cabut dari Tottenham untuk bergabung dengan Juventus.
Semenjak bergabung dengan Southampton, Hojbjerg bisa dikatakan salah satu pemain kunci Tottenham. Ia jadi pilihan utama para pelatih The Lillywhites untuk mengawal lini tengah Spurs.
Namun di musim 2023/2024 ini segalanya berubah. Hojbjerg tidak masuk dalam skema Ange Postecoglou sehingga ia kini lebih banyak duduk di bangku cadangan.
Advertisement
Menukil laporan Sky Sports Germany, Hojbjerg sudah jengah dengan situasi ini. Ia memutuskan untuk pindah klub di bursa transfer kali ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Butuh Jam Bermain
Menurut laporan tersebut, Hojbjerg memutuskan untuk cabut dari Tottenham karena ia butuh jam bermain.
Seperti yang sudah diketahui, Denmark lolos ke Euro 2024. Hojbjerg yang selama ini jadi andalan timnas Denmark tentu ingin bermain di kompetisi elit tersebut.
Ia sadar bahwa minimnya jam bermain yang ia dapatkan di Tottenham membuatnya berpotensi dicoret dari skuat The Danish Dynamite. Itulah mengapa ia mencari klub lain di musim dingin ini.
Pindah ke Italia
Menurut laporan tersebut, Hojbjerg saat ini condong untuk pindah ke Italia untuk bergabung dengan Juventus.
Tim asal Turin itu sedang mencari gelandang baru. Karena mereka butuh pengganti Paul Pogba yang tersandung kasus penyalahgunaan doping.
Massimiliano Allegri dilaporkan naksir berat dengan kemampuan Hojbjerg. Jadi ia meminta manajemen Juventus untuk merekrut sang gelandang.
Sedang Nego
Menurut laporan tersebut, Juventus saat ini sudah membuka pembicaraan dengan Tottenham untuk transfer Hojbjerg.
Mereka berencana untuk meminjam sang gelandang selama enam bulan dengan opsi pembelian permanen.
Klasemen Serie A
(Sky Sports Germany)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Januari 2024 18:40
-
Liga Italia 22 Januari 2024 09:19
-
Liga Italia 22 Januari 2024 06:15
Juventus Gasak Lecce, Massimiliano Allegri Mulai Berani Bicara Peluang Scudetto
-
Liga Italia 22 Januari 2024 04:52
-
Liga Italia 22 Januari 2024 04:41
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...