Timo Werner Kurang Maksimal di Chelsea, Frank Lampard Membela

Timo Werner Kurang Maksimal di Chelsea, Frank Lampard Membela
Timo Werner (c) Chelsea FC

Bola.net - Manajer Chelsea, Frank Lampard memberikan pembelaan terhadap permainan Timo Werner kontra Brighton. Ia menilai sang striker sudah tampil dengan cukup baik kendati ia mengalami cedera ringan.

Dini hari tadi, Werner memainkan laga debut kompetitifnya bersama Chelsea. Ia diturunkan Lampard sebagai starter saat menghadapi Brighton.

Pada laga itu, Chelsea menang dengan skor 3-1. Namun performa Werner cukup disorot karena sang striker dinilai tidak tampil optimal.

Namun Lampard mengaku puas dengan kontribusi sang striker. "Saya benar-benar puas dengan Timo, karena ia memiliki kualitas yang bisa diberikan kepada tim ini," buka Lampard yang dikutip Sportsmole.

Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Ancaman Nyata

Lampard menilai bahwa meski tidak mencetak gol, Werner tampil apik. Ia menilai sang striker menjadi ancaman yang nyata di depan gawang lawan.

"Kita bisa melihat bahwa ia memiliki kecepatan yang bagus sehingga kami mendapatkan penalti. Ia juga menunjukkan kualitasnya di sepanjang pertandingan."

"Ia akan menjadi ancaman yang nyata dan ia juga akan menjadi penyerang tengah yang lincah, sehingga ia bisa melakukan banyak hal untuk kami."

2 dari 3 halaman

Cedera Ringan

Lampard juga menyebut bahwa Werner tidak tampil terlalu baik karena ia mengalami cedera ringan. Namun ia optimistis sang striker bisa menjadi pembeda di laga-laga berikutnya.

"Timo adalah salah satu pemain kami yang bugar dan anda bisa melihat itu malam ini. Saya rasa Timo mengalami benturan ketika ia mendapatkan penalti untuk kami."

"Kami berharap benturan itu hanya menjadi cedera ringan. Saya rasa dia mengalami cedera ringan, sehingga kami punya banyak waktu untuk menyembuhkan cedera itu sebelum pertandingan berikutnya." ujar Lampard.

3 dari 3 halaman

Laga Berat

Chelsea ditunggu sebuah partai berat di akhir pekan nanti.

The Blues akan berhadapan dengan Liverpool di pertandingan pekan kedua EPL.

(Sportsmole)