
Bola.net - - Tim Howard belum lama ini menceritakan soal kepergiannya dari Manchester United.
Kiper Amerika Serikat sempat menghabiskan empat tahun karirnya di Old Trafford, tampil sebanyak 45 kali di liga. Namun demikian, Sir Alex Ferguson merekrut Edwin van der Sar, dan memaksa Howard hanya duduk di bangku cadangan.
Dan sang kiper berbicara mengenai waktu yang ia habiskan di Setan Merah, serta bagaimana ia menuntut klub untuk melepasnya ke Everton di 2007.
"Beberapa kiper akan dengan senang hati bertahan sebagai pelapis di Manchester United," tulis Howard di buku otobiografinya 'The Keeper'. "Ada ketenaran, uang, dan juga perlakuan yang luar biasa. Dan, seperti pelapis posisi quarterback di football, kiper cadangan jarang sekali dimainkan, sehingga tidak ada tekanan dari hari ke hari."
"Namun itu bukan untuk saya. Saya punya hal-hal yang ingin saya raih. Dan mengatur pertemuan dengan direktur Manchester United, David Gill. Dia mengatakan pada David apa yang saya inginkan - dengan hormat, jelas, dan tegas. Gill mengatakan mereka ingin saya bertahan di Manchester United. Mereka membutuhkan pelapis yang bisa diandalkan untuk Edwin."
"Namun dia menghormati keinginan saya untuk bermain dan saya sudah menunjukkan profesionalisme selama berada di klub. David dan Dan mencapai kesepakatan. Jika saya memberikan mereka satu tahun yang bagus sebagai pelapis, mereka akan membantu saya menemukan tempat di mana saya bisa bermain reguler."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Desember 2016 23:59
-
Liga Inggris 28 Desember 2016 19:51
-
Liga Inggris 28 Desember 2016 19:49
-
Editorial 28 Desember 2016 16:00
-
Liga Inggris 28 Desember 2016 15:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...