Tiga Bintang Chelsea Dicoret Spanyol, Ini Kata Conte

Tiga Bintang Chelsea Dicoret Spanyol, Ini Kata Conte
Cesc Fabregas (c) AFP
- Pelatih Julen Lopetegui telah mengumumkan skuat terbaru timnas Spanyol beberapa waktu lalu. Dari daftar pemain yang ada, Lopetegui tidak membawa tiga bintang yang kini memperkuat klub .


Tiga pemain Chelsea yang tidak masuk timnas yakni Cesar Azpilicueta, Cesc Fabregas dan .


Absennya tiga nama tersebut tentu cukup membuat publik kaget. Pasalnya, mereka selama ini dikenal sebagai pemain pilar andalan La Roja, bahkan saat masih dibesut oleh Vicente Del Bosque. Namun, pelatih Chelsea, Antonio Conte, memberikan pembelaan kepada ketiganya.


"Azplicueta, Fabregas dan Pedro, mereka adalah tiga pemain yang penting bagi Chelsea. Saya senang dengan komitmen mereka, sikap mereka dan ini sangat penting," bela Conte.


Conte berharap agar hal ini justru membuat mereka semakin termotivasi. Pelatih asal Italia ingin Pedro dan kawan-kawannya bermain semakin baik untuk bisa mendapatkan kembali posisinya di timnas.


"Saya pikir ini bisa menjadi kesempatan bagi mereka untuk bekerja lebih keras dan mencoba untuk kembali berada di skuat Spanyol, untuk memperbaiki diri," tandasnya.


"Saat ini kita sedang membicarakan tiga pemain hebat," tukas mantan pelatih Juventus ini. [initial]


 (soc/asa)