
Bola.net - - Klub Liga Inggris, Liverpool nampaknya akan berpisah dengan Nathaniel Clyne di bulan Januari 2019 mendatang. Sang bek kabarnya ingin pergi dari Anfield setelah tidak mendapatkan banyak kesempatan di sana.
Clyne sendiri pertama bergabung dengan Liverpool pada tahun 2015 silam. Semenjak datang dari Southampton, ia menjadi bek kanan utama Liverpool di era kepemimpinan Jurgen Klopp.
Namun musim lalu Clyne mengalami cedera yang cukup parah. Alhasil ia hampir absen satu musim penuh, di mana cedera ini kerap kambuh sehingga ia minim kontribusi untuk tim utama The Reds.
Advertisement
Dilansir The Sun, Clyne mulai merasa frustasi dengan situasinya di Liverpool. Untuk itu ia berencana pergi dari Merseyside begitu bursa transfer musim dingin dibuka.
Seperti apa situasi transfer terkini Clyne? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Mulai Tersingkir
Cedera berkepanjangan yang dialami Clyne itu ternyata membawa dampak besar bagi karir sepakbola sang bek di Liverpool. Pasalnya ia mulai tersingkir dari tim utama The Reds karena cedera tersebut.
Musim lalu, Klopp mengorbitkan produk akademi Liverpool, Trent Alexander-Arnold untuk menambal kepergian Clyne. Tidak disangka-sangka, sang pemuda tampil apik di pos bek kanan Liverpool dan ia dipertahankan hingga saat ini.
Bersinarnya Alexander-Arnold ini membuat Clyne tidak mendapatkan banyak kesempatan musim ini. Untuk itu ia kabarnya sudah mempertimbangkan pergi untuk menyelamatkan karirnya.
Sudah Ada Destinasi
Clyne sendiri kabarnya tidak perlu bingung mengenai klub yang akan ia perkuat berikutnya. Pasalnya Leicester City disebut tertarik mendapatkan jasa sang bek.
The Foxes sendiri saat ini minim memiliki amunisi di sektor bek kiri mereka. Mereka hanya mengandalkan sosok Ricardo Pereira untuk mengawal sisi kanan pertahanan mereka.
Untuk itu mereka merasa sosok Clyne bisa menjadi tambahan amunisi yang baik untuk mereka sehingga mereka berharap bisa mendapatkan tanda tangannya.
Tidak Dipersulit
Liverpool sendiri kabarnya tidak akan mempersulit kepindahan Clyne ke King Power Stadium. Kontrak Clyne akan habis tahun depan sehingga mereka merasa ini saat yang tepat untuk menguangkan sang pemain.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Oktober 2018 20:28
-
Liga Inggris 7 Oktober 2018 19:20
Liverpool vs Manchester City: Pemenangnya Favorit Juara Liga
-
Liga Inggris 7 Oktober 2018 18:16
-
Liga Inggris 7 Oktober 2018 16:30
-
Liga Inggris 7 Oktober 2018 13:43
Liverpool vs Manchester City, Henderson Ingin Tunjukkan Respon Positif
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:30
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:15
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...