
Bola.net - Playmaker Manchester United, Jesse Lingard meluruskan kabar bahwa ia tidak memiliki hubungan yang baik dengan Bruno Fernandes. Sebaliknya, Lingard menyebut rekan setimnya itu punya arti yang penting bagi dirinya.
Fernandes terhitung belum lama membela Manchester United. Ia baru bergabung dengan setan merah di Januari 2020 yang lalu.
Semenjak kedatangannya, ia langsung merebut posisi starter di skuat Setan Merah. Ia turun di hampir semua pertandingan yang dimainkan MU hingga saat ini.
Advertisement
Alhasil Jesse Lingard yang sebelumnya menempati posisi itu jadi tersisih dari tim utama MU. Ia bahkan harus pindah ke West Ham pada musim lalu untuk mendapatkan jam bermain.
Simak penuturan Lingard mengenai hubungannya dengan Bruno Fernandes di bawah ini.
Dapat Dukungan
Lingard menampik kabar yang menyebut bahwa ia memiliki hubungan yang kurang baik dengan Fernandes.
Ia menyebut hubungannya dengan pemain Portugal itu sangat baik, dan ia mendapatkan dukungan dari rekannya itu.
"Saya sangat diperhatikan oleh Bruno. Ia terus mengirim pesan dukungan kepada saya saat masa peminjaman saya kemarin," ujar Lingard kepada Players Tribune.
Merasa Bahagia
Lingard mengaku senang mendapatkan perhatian lebih dari Bruno Fernandes.
Ia juga senang bisa bermain dengan pemain hebat sekaliber Bruno di skuat Manchester United.
"Bisa mendapatkan dukungan dan pengakuan dari pemain hebat sepertinya rasanya luar biasa," ujarnya.
Laga Berikutnya
Fernandes dan Lingard akan kembali beraksi di ajang EPL pada akhir pekan ini.
Setan Merah dijadwalkan bertandang ke King Power Stadium untuk menghadapi Leicester City.
Klasemen Premier League
(Players Tribune)
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Eropa 13 Oktober 2021 21:10
Mengupas Detail 10 Hattrick Cristiano Ronaldo Bersama Timnas Portugal
-
Liga Inggris 13 Oktober 2021 21:02
Perkasa di Timnas Prancis, Mengapa Paul Pogba Melempem di MU?
-
Liga Inggris 13 Oktober 2021 20:48
Bersinar di UEFA Nations League, Manchester United Lirik Aurelien Tchouameni
-
Liga Inggris 13 Oktober 2021 20:35
Kondisi Membaik, Harry Maguire Segera Comeback di Skuat Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:43
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...