Tiba di Sydney, United Disambut Fans

Tiba di Sydney, United Disambut Fans
Rio Ferdinand melayani permintaan tanda tangan fans di Sydney. (c) AFP
Bola.net - Rombongan Manchester United telah mendarat di Australia. Mereka akan menghadapi A-League All Stars di Sydney dalam lanjutan tur pra musim.

Puluhan fans United berkumpul di bandara Sydney untuk menyambut bintang-bintang sang juara Premier League musim lalu tersebut. Kabarnya, tiket pertandingan tersebut sudah sold out sejak Sabtu kemarin.

Sementara itu, pemain veteran United, Ryan Giggs dan Rio Ferdinand termasuk di antara pemain yang melayani tanda tangan dengan para fans United. Selain itu, pelatih baru Setan Merah David Moyes juga tampak meladeni permintaan para pendukungnya.

Dalam rombongan United tersebut tidak tampak kapten tim, Nemanja Vidic dan Wayne Rooney. Keduanya mengalami cedera dan tidak dibawa dalam perjalanan ke Australia kali ini. Sedangkan Robin van Persie dan David de Gea akan bergabung dengan skuad pada Rabu. (ta/gag)