Thorgan: Saya Akan Tunjukkan Siapa Hazard Terbaik

Thorgan: Saya Akan Tunjukkan Siapa Hazard Terbaik
Thorgan Hazard (c) AFP
Bola.net - Adik Eden Hazard, Thorgan, berharap Liga Champions musim depan akan mempertemukan Borussia Monchengladbach dengan Chelsea, agar ia bisa membuktikan siapa yang lebih hebat di antara mereka.

Eden, berusia 24 tahun, terpilih sebagai pemain terbaik PFA usai membantu Chelsea menjadi juara Premier League dan Piala Liga musim lalu.

Thorgan, sementara itu, dibeli dari Chelsea dengan harga 8 juta euro usai tampil apik sebagai pemain pinjaman di musim sebelumnya. Finish di peringkat tiga, Gladbach kini mengantongi hak untuk bermain di kompetisi tertinggi antarklub Eropa musim depan.

"Saya berharap Chelsea menjadi salah satu lawan Gladbach di Liga Champions musim depan. Saya tidak pernah bermain melawan Eden di laga kompetitif. Itu akan jadi hal yang bagus untuk keluarga kami," tutur Thorgan pada Bild.

"Setelah itu, kita bisa lihat siapa yang bisa jadi Hazard terbaik! (sambil tertawa)," pungkasnya. [initial]



 (bild/rer)