Thierry Henry Yakin Costa Sengaja Injak Pemain Liverpool

Thierry Henry Yakin Costa Sengaja Injak Pemain Liverpool
Diego Costa menginjak Emre Can dan Skrtel (c) Twtr
Bola.net - Striker andalan Chelsea, Diego Costa bisa dibilang sangat beruntung karena tidak diusir oleh wasit di tengah pertandingan akibat dua pelanggaran kerasnya terhadap Emre Can dan Martin Skrtel.

Thierry Henry yang saat itu menjadi pengamat pertandingan bagi SKy Sports meyakini kalau Diego Costa memang sengaja menginjak dua bek Liverpool tersebut.

"Kalian bisa lihat sendiri kalau dia (Costa) memang sengaja melakukannya. Saya suka keagresifannya, namun Costa sudah melampaui batas." tutur Henry.

"Harusnya dia mendapat kartu merah, namun wasit tidak melihatnya. Jujur saya menyukai determinasi yang ditunjukkan Diego Costa, namun perlakuannya terhadap Can dan Skrtel sudah melampaui batas." pungkas eks kapten Arsenal tersebut. [initial]

 (sky/jrc)