'The New' Victor Moses di Mata Antonio Conte

'The New' Victor Moses di Mata Antonio Conte
Victor Moses. (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengatakan bahwa dirinya senang memiliki sosok Victor Moses dalam timnya dan juga senang melihat bagaimana dia berkembang musim ini.

Moses mendapatkan banyak pujian atas performa yang dia tunjukkan bersama Chelsea. Sebelum musim ini, Moses lebih banyak menghabiskan waktu sebagai pemain pinjaman.

Namun kedatangan Conte mengubah peruntungannya. Terlebih saat Moses disulap menjadi seorang wing back kanan oleh Conte dan mampu menjawab tantangan itu dengan baik.

"Bila anda bertanya pada saya sebelum perubahan, apakah saya telah membayangkan dia di posisi ini, saya akan menjawab tidak, karena kami sudah mulai untuk mencoba bermain dengan 4-2-4 dan saya selalu melihatnya sebagai pemain sayap, sangat bagus dalam satu lawan satu, tapi sedikit lemah dalam bertahan," terangnya.

Namun pikirannya segera berubah karena Moses mau belajar dan berkembang sebagai pemain dan itu dia tunjukkan musim ini.

"Saat saya memutuskan untuk mengubah sistem, saya ingin mencoba dia dalam peran ini, untuk bekerja dengan dia dalam situasi yang berbeda, dan dia menunjukkan komitmen yang besar untuk memahami dan mempelajari peran baru, di atas semua itu dalam situasi defensif. Sekarang kita memiliki seorang pemain yang lengkap, ofensif dan defensif," tandasnya.