Tevez Setuju Pindah ke Boca Juniors?

Tevez Setuju Pindah ke Boca Juniors?
Carlos Tevez (c) AFP
Bola.net - Striker andalan Juventus, Carlos Tevez, dikabarkan sudah menemui kesepakatan dengan Boca Juniors untuk gabung klub tersebut di musim panas mendatang.

Belakangan ini, media-media Italia mulai berspekulasi terhadap masa depan striker asal Argentina tersebut. Pasalnya, kontraknya bersama Bianconeri akan berakhir musim depan dan tak ada tanda-tanda Tevez ingin memperpanjang masa kerjanya di klub asal Turin tersebut.

Kemudian, beredar kabar bahwa Tevez akan kembali ke negaranya. Sekarang, menurut kabar dari Calciomercato yang menyebutkan pemain 31 tahun itu sudah mencapai kesepakatan dengan Boca Juniors. Tevez disebut akan gabung raksasa sepakbola Argentina itu musim panas mendatang.

Namun, Juve sendiri disebut tak akan melepas Tevez begitu saja. Mereka baru akan merelakan penyerang enerjik itu untuk pindah ketika kontraknya nanti benar-benar sudah kadaluwarsa.

Musim ini, Tevez sudah bermain sebanyak 36 kali bagi Bianconeri dan menyumbangkan 24 gol plus delapan assist. [initial]

 (cal/dim)