
Bola.net - Carlos Tevez yakin dirinya akan menjalani musim yang luar biasa tahun ini. Penyebab keyakinan Tevez adalah karena dirinya merasa dihargai di skuad Roberto Mancini.
Tevez mencetak sebuah gol cantik ketika Manchester City mengalahkan Chelsea dalam ajang Community Shield. Penampilan Tevez di laga itu bahkan mendapatkan pujian khusus dari Mancini yang sempat bersitegang dengannya.
Tevez sempat menghilang dari skuad City selama enam bulan. Keputusan itu dimulai dengan penolakan Tevez saat Mancini memintanya masuk sebagai pemain pengganti di laga Liga Champions melawan Bayern Munich.
Mancini sempat mengatakan bahwa karir Tevez bersama City telah habis. Namun karena CIty kesulitan mencari pembeli yang bersedia membayar harga Tevez, City akhirnya memutuskan untuk mempertahankan eks kaptennya itu.
Tevez kemudian kembali bermain dalam sepuluh pertandingan terakhir CIty. Kebetulan, kedatangan Tevez bersamaan dengan momen kebangkitan CIty untuk meraih gelar juara Liga Premier Inggris.
"Saya merasakan hal baru. Saya yakin akan menjalani musim yang hebat bersama CIty. Saya sudah lebih baik dan hanya berpikir tentang bermain sepakbola. Saya merasa berguna dan dihargai, itu yang paling penting buat saya," ucap Tevez. (espn/hsw)
Tevez mencetak sebuah gol cantik ketika Manchester City mengalahkan Chelsea dalam ajang Community Shield. Penampilan Tevez di laga itu bahkan mendapatkan pujian khusus dari Mancini yang sempat bersitegang dengannya.
Tevez sempat menghilang dari skuad City selama enam bulan. Keputusan itu dimulai dengan penolakan Tevez saat Mancini memintanya masuk sebagai pemain pengganti di laga Liga Champions melawan Bayern Munich.
Mancini sempat mengatakan bahwa karir Tevez bersama City telah habis. Namun karena CIty kesulitan mencari pembeli yang bersedia membayar harga Tevez, City akhirnya memutuskan untuk mempertahankan eks kaptennya itu.
Tevez kemudian kembali bermain dalam sepuluh pertandingan terakhir CIty. Kebetulan, kedatangan Tevez bersamaan dengan momen kebangkitan CIty untuk meraih gelar juara Liga Premier Inggris.
"Saya merasakan hal baru. Saya yakin akan menjalani musim yang hebat bersama CIty. Saya sudah lebih baik dan hanya berpikir tentang bermain sepakbola. Saya merasa berguna dan dihargai, itu yang paling penting buat saya," ucap Tevez. (espn/hsw)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Agustus 2012 23:34
-
Liga Italia 14 Agustus 2012 20:59
-
Bolatainment 14 Agustus 2012 15:44
-
Liga Inggris 14 Agustus 2012 14:01
-
Liga Inggris 14 Agustus 2012 11:01
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 24 Maret 2025 07:24
-
Liga Italia 24 Maret 2025 07:22
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 06:26
-
Liga Italia 24 Maret 2025 06:25
-
Liga Italia 24 Maret 2025 06:17
-
Liga Italia 24 Maret 2025 06:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...