Tevez Kembali Tegaskan Bahagia Bersama Boca Juniors

Tevez Kembali Tegaskan Bahagia Bersama Boca Juniors
Carlos Tevez (c) AFP
- Penyerang Boca Juniors, Carlos Tevez menampik semua rumor yang menyebut ia akan meninggalkan Argentina dalam waktu dekat. Tevez menyebut ia sangat menghormati kontraknya di Klub Argentina tersebut dan ia tidak punya niatan untuk pindah dalam waktu dekat ini.


Belakangan ini Tevez memang kerap diisukan pindah ke Chelsea atau Napoli dalam waktu dekat ini. Hal ini dikarenakan Boca Juniors sendiri baru-baru ini tersingkir dari Copa Libertadores, sehingga mantan penyerang Juventus itu dikabarkan tidak bahagia dengan klubnya saat ini.


Tevez baru-baru ini menampik semua spekulasi tersebut dengan menyebut bahwa semua rumor itu adalah omong kosong belaka. "Semua rumor mengenai kepindahan saya itu hanyalah omong kosong belaka" beber Tevez kepada Soccerway.


"Ketika kami gagal mencapai target yang sudah kami tetapkan, kalian (Media) selalu mengarang novel tentang itu dan saya sudah terbiasa dengan itu semua"


"Saya selalu melihat diri saya berkarir untuk Boca untuk waktu yang lama. Saya menandatangani kontrak selama tiga tahun, dan saya tidak pernah meragukan keputusan saya dan cinta saya kepada seragam klub ini" tutup mantan penyerang Timnas Argentina tersebut.[initial]


 (soc/dub)