Terungkap! Penggawa Gunners Terlibat Drama Transfer Welbeck

Terungkap! Penggawa Gunners Terlibat Drama Transfer Welbeck
Danny Welbeck. (c) AFP
Bola.net - Kapten Arsenal, Mikel Arteta, dan wakil kapten, Per Mertesacker, diklaim memainkan peran penting dalam transfer 16 juta poundsterling Danny Welbeck dari Manchester United ke The Gunners di musim panas ini.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Daily Star, dua orang pemain tersebut berinisiatif untuk membujuk klub membeli Welbeck menjelang ditutupnya bursa transfer, usai mengetahui bahwa mereka hanya harus bersaing dengan Tottenham.

Arteta dan Mertesacker kemudian menemui Welbeck di gym milik Arsenal yang terletak di Hertfordshire.

Welbeck tengah berada di sana bersama Timnas Inggris, menjelang laga uji coba melawan Norwegia.

Usai melakukan percakapan dengan sang striker, Arteta dan Mertesacker kemudian mengontak Arsene Wenger, yang kala itu sedang berada di Roma untuk laga amal. Mereka mencoba meyakinkan sang bos untuk merekrut Welbeck, usai gagal mendapatkan Falcao dan Wilfried Bony.

Sebelumnya, Jack Wilshere, Alex-Oxlade Chamberlain, dan Theo Walcott, pemain Arsenal yang juga merupakan rekan Welbeck di Timnas Inggris, juga sudah menyatakan persetujuan andai sang striker pindah ke Emirates.

Welbeck pun akhirnya resmi pindah ke Arsenal, klub yang akan ia bela selama lima musim ke depan. Namun transfer ini tak bakal terjadi, andai para pemain tidak melakukan intervensi terhadap kebijakan Wenger. [initial]

  (dst/rer)