Tersisa Azpilicueta, Mourinho Buru Bek Kiri Baru

Tersisa Azpilicueta, Mourinho Buru Bek Kiri Baru
Jose Mourinho. (c) AFP
Bola.net - Manajer Chelsea, Jose Mourinho, menyatakan bahwa ia masih akan berbelanja pemain baru lagi musim panas ini dan pemain yang diincarnya adalah pemain yang berposisi sebagai bek kiri.

Menyusul kepergian Ashey Cole musim panas lalu, Chelsea hanya memiliki satu bek saja di sektor kiri pertahanannya. Pemain itu adalah Cesar Azpilicueta. Bek asal Spanyol ini sendiri aslinya merupakan seorang bek kanan, namun Mourinho memutuskan untuk memainkannya sebagai bek kiri.

Chelsea lantas membeli Filipe Luis dari Atletico Madrid. Namun hanya semusim di Stamford Bridge, ia kembali lagi ke klub La Liga tersebut. Azpilicueta pun kembali ditinggalkan sendiri. Oleh karena itulah, Mourinho menyatakan ia akan memburu satu pemain lagi di posisi tersebut dan perburuan itu sudah direstui oleh pihak klub.

"Hal seperti ini merupakan hal yang mudah untuk disetujui oleh kami semua di klub. Ini bukan situasi di mana manajer mengatakan hal ini dan dewan direksi mengatakan itu. Ini hal yang mendasar. Kami hanya memiliki Azpilicueta. Kami butuh seorang bek kiri. Kita semua tahu itu," tutur Mourinho seperti dilansir Sport Review.

"Perasaan saya mengatakan bahwa kami akan mendapatkan satu lagi bek kiri. Tak hanya ada satu saja bek kiri bagus yang ada di dunia sepakbola. Ada banyak opsi. Kami akan memutuskan (kapan melakukan perekrutan itu) ketika hal itu memang sudah memungkinan untuk diputuskan," tegasnya. [initial]

 (tsr/dim)