Terry Yakin Hazard Sudah Kembali ke Bentuk Terbaik

Terry Yakin Hazard Sudah Kembali ke Bentuk Terbaik
Eden Hazard (c) AFP
- John Terry percaya Eden Hazard sudah kembali ke bentuk permainan terbaiknya di The Blues.


Hazard tampil cukup bagus saat menang 1-0 di Premier League atas Norwich City pekan lalu.


Kemenangan tersebut menjadi yang pertama bagi klub di empat pertandingan terakhir.


Dan Terry mengatakan pada laman resmi klub: "Eden Hazard sudah kembali ke bentuk permainan terbaiknya dan bukan hanya hari ini, di enam atau lima pertandingan terakhir Anda bisa lihat semua orang mengalami peningkatan penampilan dan secara kolektif, dengan hasil ini, Anda bisa melihatnya dengan jelas.


"Ini adalah pekan yang penting, mengingat kami akan bermain di Liga Champions. Kami hanya tinggal menang satu kali lagi untuk bisa lolos dan kami berharap bisa terus berada di momen yang positif." [initial]


 (sm/rer)