Terry: Tak Banyak Waktu Berpikir

Terry: Tak Banyak Waktu Berpikir
John Terry. (c) AFP
Bola.net - Bek tangguh senior milik Chelsea, John Terry, meminta rekan setimnya untuk fokus pada penampilan baik mereka di pertandingan selanjutnya, alih-alih memikirkan kans untuk merebut titel juara di akhir musim.

Chelsea baru saja menang atas Everton di Premier League pekan lalu melalui gol di menit-menit akhir yang disarangkan oleh Terry. Tambahan tiga poin membuat The Blues terus ada di puncak dengan 60 angka dari 27 pertandingan. Meski demikian, sang kapten tak ingin timnya berlama-lama memikirkan klasemen.

"Amat penting bagi kami saat ini untuk terus tampil baik, terutama di periode yang sibuk seperti saat ini. Kami akan memainkan tiga laga dalam satu pekan," tuturnya pada Metro.

"Semua orang mungkin berpikir kami akan terpeleset. Namun ketika anda memainkan tiga laga dalam satu pekan, anda bermain, berlatih ringan, bermain lagi, dan tidak ada banyak waktu berpikir. Saya harap setelah dua hasil kurang maksimal, kami akan kembali tampil baik," pungkas Terry. [initial]

 (met/rer)