Terry: Sekarang Pesaing Chelsea Yang Tertekan

Terry: Sekarang Pesaing Chelsea Yang Tertekan
Terry puas dengan kemenangan Chelsea. (c) AFP
Bola.net - Kapten Chelsea John Terry mengaku senang dengan kemenangan yang diraih timnya atas West Ham. Chelsea memenangi derby London itu dengan skor 2-0.

Terry mencetak gol pertama The Blues setelah menyambut heading Diego Costa. Namun Terry lebih senang memuji gol kedua Chelsea yang dicetak oleh Costa sendiri.

"Saya rasa kami berhasil mengendalikan pertandingan selama babak pertama. Kami berhasil menunjukkan permainan yang bagus. Tapi gol kedua kami yang dicetak Diego sangat penting. Saya bahagia dengan kemenangan ini," urai Terry kepada Sky Sports.

Dengan kemenangan yang diraih Chelsea, Terry menyebut tekanan kini berada di pundak para pengejar mereka. Jika Chelsea bisa melanjutkan tampil impresif, maka tekanan bagi Manchester City atau Manchester United akan semakin berat.

"Kami sudah berhasil bermain dengan baik sejauh ini. Saya rasa tekanan sekarang berada di pundak tim-tim di bawah kami, mereka harus terus menang. Kami bermain dengan hebat, semua orang bisa melihatnya sendiri." [initial]

  (tsr/hsw)