Terry: Lupakan Musim Lalu, Chelsea Harus Lebih Hebat Lagi

Terry: Lupakan Musim Lalu, Chelsea Harus Lebih Hebat Lagi
John Terry (c) AFP
Bola.net - John Terry meminta Chelsea untuk tak lagi mengenang sukses mereka di musim 14/15, menjelang persiapan menjalani musim kompetisi yang akan datang.

Bek Inggris tersebut mengatakan bahwa meski sukses tim menjuarai Premier League musim lalu merupakan satu hal yang bagus, mereka harus bisa segera fokus dan memberikan yang terbaik untuk mencapai prestasi yang sama, atau bahkan lebih, di musim depan.

"Tim tahun lalu bermain amat bagus dan terus berada di peringkat satu klasemen sementara untuk waktu yang lama merupakan sesuatu yang luar biasa, terutama jika anda melihat kualitas yang dimiliki oleh tim lain," jelas Terry pada laman resmi klub.

"Namun kami tidak bisa bergantung pada hal tersebut, anda sudah punya kesempatan untuk merayakannya, namun semua sudah berakhir sekarang. Kami harus berkonsentrasi jelang musim depan dan berusaha keras meningkatkan semuanya," pungkasnya. [initial]

 (cfc/rer)