
Bola.net - John Terry merasa loyalitasnya untuk Chelsea akhirnya berbuah manis setelah kemarin ia menjadi kapten tim pertama yang mengangkat trofi Piala FA untuk empat kesempatan berbeda.
Bek berusia 31 tahun itu menjadi bagian penting dari lini belakang The Blues yang sukses meredam Liverpool 2-1 pada laga final Piala FA di Wembley akhir pekan kemarin.
Dan Terry yakin keputusannya tetap bertahan di Stamford Bridge dalam masa sulit akhirnya terbayarkan dalam bentuk sukses mereka memenangi trofi domestik serta memasuki final Liga Champions musim ini.
"Ini pencapaian luar biasa dan loyalitas saya pada Chelsea akhirnya terbayarkan," ungkap Terry pada Sky Sports.
"Ini klub yang hebat dan saya beruntung bisa menjadi kapten dari sebuah tim yang amat bagus. Saya rasa ini sempurna."
"Kami akan duduk dan melihat bagaimana liga terurai, tapi kami sekarang punya dua pekan persiapan yang bagus sebelum final Liga Champions, dan momentum yang bisa kami ambil dari sukses ini serta keberanian orang-orang yang sudah menyingkirkan kami, mempertanyakan kebersamaan dan form kami, sungguh hebat."
"Kami punya tugas berat menanti, namun kemenangan ini bisa membantu dan juga form yang kami miliki saat ini," tandasnya. (gl/row)
Bek berusia 31 tahun itu menjadi bagian penting dari lini belakang The Blues yang sukses meredam Liverpool 2-1 pada laga final Piala FA di Wembley akhir pekan kemarin.
Dan Terry yakin keputusannya tetap bertahan di Stamford Bridge dalam masa sulit akhirnya terbayarkan dalam bentuk sukses mereka memenangi trofi domestik serta memasuki final Liga Champions musim ini.
"Ini pencapaian luar biasa dan loyalitas saya pada Chelsea akhirnya terbayarkan," ungkap Terry pada Sky Sports.
"Ini klub yang hebat dan saya beruntung bisa menjadi kapten dari sebuah tim yang amat bagus. Saya rasa ini sempurna."
"Kami akan duduk dan melihat bagaimana liga terurai, tapi kami sekarang punya dua pekan persiapan yang bagus sebelum final Liga Champions, dan momentum yang bisa kami ambil dari sukses ini serta keberanian orang-orang yang sudah menyingkirkan kami, mempertanyakan kebersamaan dan form kami, sungguh hebat."
"Kami punya tugas berat menanti, namun kemenangan ini bisa membantu dan juga form yang kami miliki saat ini," tandasnya. (gl/row)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Mei 2012 21:30
-
Liga Champions 7 Mei 2012 20:15
-
Liga Inggris 7 Mei 2012 15:33
-
Liga Inggris 7 Mei 2012 11:15
-
Liga Inggris 7 Mei 2012 11:03
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...