Terry Klaim Chelsea Sudah Juara, Mourinho Tak Suka

Terry Klaim Chelsea Sudah Juara, Mourinho Tak Suka
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho tampaknya tak mau anak asuhnya terlalu jemawa bakal juara pasca kemenangan atas Manchester United.

Hal ini dibuktikan dengan bantahan Mourinho atas pernyataan kapten Chelsea, John Terry. Dalam sebuah wawancara dengan The Sun, Terry menyebut bahwa tiga poin dari MU membuat The Blues kini semakin dekat dengan trofi.

Tiga poin ini membuat mereka kini unggul 10 poin dari Arsenal yang berada di posisi kedua.

"Kami telah cukup mengamankan juara. Kami melakukan itu sepanjang musim. Kami sedikit menurun, tapi kami tetap mendapatkan hasil. Itu tanda juara," ujar Terry dalam wawancaranya.

"Ini sudah empat tahun sejak kami terakhir juara liga dan kami sangat antusias," tutupnya.

Namun, tampaknya Mourinho tak suka dengan pernyataan kaptennya itu. Terbukti, saat pernyataan Terry tersebut diteruskan kepadanya, pelatih Portugal ini menanggapinya dengan tak suka dan menegaskan mereka butuh untuk menghindari rasa puas.

Dalam kesempatan berbeda, Mourinho memang berulang kali menegaskan bahwa timnya sama sekali belum mengamankan gelar. Menurutnya, timnya masih butuh setidaknya delapan poin lagi dari enam laga tersisa untuk memastikan gelar.[initial]

 (sun/dzi)