Terry Kalem Belum Dapat Kontrak Baru

Terry Kalem Belum Dapat Kontrak Baru
John Terry (c) AFP
Bola.net - Kapten Chelsea, John Terry, mengaku tenang menanggapi isu kontrak anyar dirinya di Chelsea.

Bek tengah asal Inggris itu kontraknya akan berakhir di penghujung musim ini. Namun ia tidak ragu bahwa klub bakal memenuhi janji mereka dan menawarkan perpanjangan kontrak dalam waktu dekat.

"Ada banyak pembicaraan mengenai diri saya dan klub. Hal tersebut akan segera terjadi, kami tahu itu akan terjadi. Kami tenang dengan hal tersebut, mereka mempercayai saya," tutur Terry pada Sky Sports.

"Saya yakin hal ini akan segera selesai. Dengan kebijakan kontrak satu tahun (untuk pemain di atas usia 30 tahun), saya harus membuktikan dulu kemampuan saya. Hal tersebut akan membuat saya terus berjuang untuk musim depan," pungkasnya. [initial]


 (sky/rer)