Terry: Chelsea Beruntung Miliki Hazard

Terry: Chelsea Beruntung Miliki Hazard
Eden Hazard (c) AFP
- John Terry memberikan pujian terhadap aksi winger , Eden Hazard, setelah timnya mampu meraih kemenangan tipis 2-1 atas West Ham, di laga perdana mereka di Premier League yang berlangsung di Stamford Bridge semalam.


Hazard mencetak gol penalti yang membuat Chelsea unggul dulu, sebelum James Collins menyamakan kedudukan. Namun tuan rumah akhirnya meraih tiga angka penuh, usai Diego Costa membuat gol semenit jelang pertandingan usai.


Terry lantas secara khusus memberikan pujian pada Hazard, yang musim lalu banyak mendapat kritik karena tampil buruk.


"Ia ada di atas sana bersama para pemain terbaik dunia, menurut saya. Kami terlalu banyak bergantung padanya musim lalu dan ia tidak bisa melakukan semuanya sendirian, meski ia hampir melakukannya," tutur Terry menurut laporan laman resmi klub.


"Ia adalah pemain kelas dunia dan kami beruntung memiliki dirinya."


Watford akan menjadi lawan Chelsea berikutnya di pekan kedua Premier League. [initial]



 (cfc/rer)